Maktun Memberi Contoh Tindakan Kasih dan Ikhlas
Minggu siang,31 Maret 2013, sambil beraktivitas di rumah, saya sempat mengikuti berita di salah satu stasiun televisi swasta. Berita yang menarik perhatian adalah tentang seorang pemulung, yang hidup bersama 13 ekor anjingnya di kolong jembatan. Saya buru-buru melihat, ternyata hanya kebagian ujung berita.Tak lengkap, hanya sempat mendengar bahwa pemilik anjing bernama Maktun, tinggal di kolong salah satu jembatan di Semarang. lseng-iseng saya tanya ke berapa teman, terkait lokasinya. Ternyata mereka tidak mengikuti berita tersebut. Seingat saya, ada kisah serupa dimuat di Suara Merdeka beberapa tahun Ialu. Juga kisah pemulung dengan puluhan anjing peliharaannya, kalau tidak salah di Purwokerto. Kejadian banjir besar beberapa bulan lalu di Jakarta, juga telah memunculkan relawan yang tak hanya menolong sesama warga, tetapi juga menolong binatang peliharaan, termasuk di antaranya adalah anjing. Konon dalam melaksanakan tugas, para relawan sering mendapat pertanyaan minor, "kok menolong anjing? Kok menolong binatang?" Kehadiran sosok pemulung merawat anjing begitu banyak adalah hal luar biasa. Suara hati sebenarnya ada di setiap insan ciptaan-Nya. Tinggal tergantung masing-masing, apakah mau mendengar dan merespon? Suara hati pada dasarnya tak bisa diurai dengan logika maupun dogma. Hebatnya lagi adalah tak berkasta. Kalau mengingat ini, tak terbantahkan, hanya cinta dan ketulusan sosok Maktun yang membuatnya ikhlas merawat anjing-anjing itu dengan sarat kasih sayang menembus keterbatasan, bahkan tembok-tembok prasangka sosial yang mengepungnya. Jangankan terhadap binatang, sesama manusia pun bisa terjadi pro dan kontra. Namun kalau kita mau mengingat bahwa semua adalah ciptaan-Nya, mungkin akan meredam hasrat untuk meluapkan rasa tidak suka, benci, atau hal negatif Iain. Pada hakikatnya, Sang Maha Kuasa pasti punya dalih sahih dan canggih, yang menjadi dasar mengapa mereka tercipta untuk kita . Berikut saya kutip ungkapan di blog www.purisa13.blogspot.com berjudul
''Sang Malaikat Penghibur''.
Jika kau punya anjing, kau akan belajar bagaimana mencintai dengan tulus dan tanpa pamrih.
Jika kau punya anjing, kau akan melihat cinta yang ia berikan padamu. Walau ia diabaikan dan disakiti, ia tetap menyambutmu dengan senyuman terbaiknya.
Jika kau punya anjing, kau punya teman terbaik yang pernah ada. la akan selalu berusaha berada di sampingmu selama mungkin, dan menemanimu melewati hari-hari yang buruk. la pendengar yang baik, dan perespon yang baik.
Jika kau punya anjing, kau punya dokter pribadi yang membuatmu melupakan segala sakit hati, dan membuatmu kembali tersenyum. Ia akan bertingkah seolah menghiburmu. "Hey, kau masih memilikiku di dunia ini".
Jika kau punya anjing, dia adalah bodyguard yang bisa dipercaya. Tak peduli seberapa ukuran mereka, akan melindungimu sepanjang waktu kehidupannya.
Jika kau punya anjing, perlakukanlah mereka dengan baik, sebab mereka adalah malaikat penghibur yang berumur pendek. Mereka adalah makhluk luar biasa yang pernah diciptakan Tuhan.
Yang memiliki naluri yang sangat peka, setia dan tak pernah mengeluh.
Purnomo Iman Santoso-EI Villa Aster II Blok G No 10 Srondol, Semarang 50268 * * *
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home